Visi SD Alam Al Ghifari Blitar

“Menjadi Sekolah Terdepan dalam Membentuk Generasi yang Berakhlak Mulia, Mandiri, Berprestasi yang Memiliki Wawasan Lingkungan Hidup dan IPTEK ”

Guru-guru SD Alam Al Ghifari

Alhamdulilllah...SD Alam Al Ghifari memiliki ustadz/ ustadzah tangguh dan bisa menjadi panutan yang baik bagi anak didiknya. Cheeeeeeeeeeeesssssssss...tetap narsis ya. (^_^).

Market Day Melatih Jiwa Bisnis Anak

Kegiatan ini membantu melatih anak untuk bisa berwirausaha, berjiwa sosial, bersikap cermat, teliti dan ekonomis.

Menanam Ciri khas Sekolah Alam

Menanam tidak hanya menumbuhkan minat anak untuk mencintai tanaman tetapi juga membantu perkembangan psikologisnya.

Kegiatan Ektra wajib Pramuka SIT

Bersifat fleksibel dan berkembang sesuai dengan kemajuan zaman dengan tujuan mencapai kemandirian, kedisiplinan, jiwa sosial tinggi dan menciptakan leadership yang luar biasa.

Outbond Melatih Karakter Tangguh

Menciptakan jiwa yang tangguh, semangat luar biasa, dan berani menghadapi tantangan.

LIVE IN Melatih Jiwa Sosial Tinggi

Menyadari bahwa manusia adalah makhluk sosial sehingga dalam kehidupan ini dibutuhkan berbagi dengan orang lain.

Life Skill Melatih Bakat Anak

Menumbuhkan rasa percaya diri anak bahwa dalam dirinya tersimpan berjuta bakat yang luar biasa.

Ekstra INKAI

Melatih pertahanan diri, konsentrasi disiplin dan semangat.

Ekstra Sepak Bola

Semangat pantang mundur, menjadi generasi bangsa yang luar biasa.

Ekstra MC (Master of Ceremony)

Melatih Kepercayadirian dan kemandirian.

Save Our Earth 2014

22 April 2014 merupakan hari bersejarah se-dunia. Karena tepat pada hari ini diperingati Earth Day atau Hari Bumi Sedunia 2014. Peringatan Earth Day dimaksudkan sebagai ajakan untuk semakin menyayangi tempat di mana manusia hidup dan berpijak dengan menjaga dan merawat serta tidak merusak bumi dengan segala isinya.
Peringatan Hari Bumi kali pertama dilakukan secara resmi pada tahun 1970 yang dipelopori oleh Senator Amerika Serikat bernama Gaylord Nelson yang sekaligus seorang pemerhati dan praktisi lingkungan hidup. Namun, setahun sebelumnya, seorang aktivis perdamaian bernama John McConell telah menggagas tradisi untuk merayakan Hari Bumi pada tahun 1969.
Lebih dari 175 negara di dunia merayakan moment ini dengan berbagai cara. Salah satunya di Indonesia. Di Indonesia pun juga memiliki banyak daerah yang berbeda dalam perayaannya, namun pada intinya sama yaitu untuk menjaga bumi ini senantiasa lestari. Kali ini SD Alam Al Ghifari memperingati Hari Bumi 2014 dengan cara menanam jagung dan pepaya. Hal ini dimaksudkan agar teman-teman SD Alam Al Ghifari mengetahui akan pentingnya bumi ini dan kelestariannya serta cara menjaganya.
Selamat Hari Bumi!


Semoga bermanfaat

(*AN)

Upacara Peringatan Hari Kartini

21 April menjadi catatan sejarah peringatan Hari Kartini di Indonesia. Kartini memiliki nama lengkap Raden Adjeng Kartini atau lebih tepatnya Raden Ayu Kartini. Beliau lahir di Jepara pada tgl 21 April 1879. Kartini bukanlah perempuan lemah yang mudah menyerah, dari dalam sangkar emasnya, ia mengakses informasi dunia luar melalui bantuan teman-temannya termasuk dari teman-teman Belandanya. Dan selama dalam sangkar emas itulah Kartini menunjukkan keberpihakan dan keprihatinannya pada nasib perempuan. Kartinipun menuangkan pemikiran-pemikirannya dalam surat-surat yang dikemudian hari terkumpul dalam sebuah karya yang bernama "HABIS GELAP TERBITLAH TERANG".
Hari ini SD Alam Al Ghifari melaksanakan upacara bendera yang salah satunya bertujuan untuk memperingati Hari Kartini, disamping melatih kedisiplinan siswa. Kali ini petugas upacara bendera adalah kelas 4 (4A dan 4B). Meskipun masih kali pertama dalam bertugas, namun mereka sungguh luar biasa bisa melaksanakan tugasnya dengan baik dan benar.
Semangat
Semoga bermanfaat

(*AN)


RAKER 2014

Assalamu'alaikum.....
Hari ini, Sabtu, 19 April 2014 Ustadz/ dzah SD Alam Al Ghifari melaksanakan kegiatan rutin tahunan yaitu raker (rapat kerja). Kegiatan ini dilaksanakan dengan tujuan mengevaluasi kegiatan yang dilaksanakan selama satu tahun lalu (tahun pelajaran 2013/ 2014) dan mempersiapkan agenda tahun pelajaran baru tahun 2014/ 2015. Kegiatan ini dilaksanakan di Cafe Dados Jalan Ciliwung Kota Blitar, karena tempatnya yang strategis dan tidak terlalu ramai sehingga semua bisa fokus dalam pelaksanaan raker ini. Raker dimulai pukul 08.00-12.30 WIB.
Alhamdulillah dengan pelaksanaan raker kali ini kami bisa memperoleh beberapa titik kesepakatan yang insya'allah akan dimatangkan kembali pada pertemuan atau raker berikutnya.
Selain itu, raker kali ini sangat berbeda karena salah satu ustadzah SD Alam Al Ghifari harus berpamitan lantaran beliau mendapat amanah untuk mengabdi di Surabaya. Beliau bernama Ustadzah Rita. Semoga beliau selalu dilancarkan dan dimudahkan jalannya untuk mengabdi di Surabaya.Amiiin
Terima kasih
Semoga bermanfaat
dan
Semoga SD Alam Al Ghifari semakin luuuuuuuuuuuuuuuuaaaar biasa

(*AN)

RIKHLA KE PANTAI PASIR PUTIH, KARANGGONGSO, TRENGGALEK

Alhamdulillah...........
Semangat luuuuuuuaaaaaaaaaarrrr biasa....
Kali ini, Jum'at 18 April 2014 merupakan hari yang spesial untuk segenap keluarga besar ustadz/ dzah SD Alam Al Ghifari. Karena pada kesempatan kali ini kami bisa menghibur diri dan me-refresh pikiran dengan keindahan alam yang mempesona di Pantai Pasir Putih, Karanggongso, Trenggalek.
Ingin tahu keceriaan apa saja yang kami dapatkan?
Yuuukkkk, kita simak foto-foto di bawah ini....
(^_^)



Outing ke Blitar Green Park


Hai teman-teman blogger.....
Semangat luuuuuuuuuuuuuuuuuuuuuuuuaaaaaaaaaaaar biasa dari SD Alam Al Ghifari
(^_^)
Kali ini teman-teman SD Alam Al Ghifari melaksanakan outing di Blitar Green Park. Blitar Green Park (BGP) merupakan taman hijau terbuka yang terletak di area persawahan Kelurahan Bandogerit, Sananwetan, Kota Blitar. Di kawasan ini disediakan berbagai saranan pendukung seperti jogging track, gazebo, taman bermain sederhana, dan toilet.
Nah....pada kesempatan kali ini teman-teman SD Alam Al Ghifari belajar sambil bermain di BGP. Suasananya indah banget lho.....
Jadi......teman-teman SD Alam Al Ghifari dapat belajar dengan sungguh-sungguh dan tidak jenuh.

Berkunjung Ke Radio Mayangkara

Assalamu'alaikum.....
Hai teman-teman blogger....
Bagaimana kabarnya hari ini?
Semoga selalu dalam keadaan sehat dan semangat luuuuuuuuuuuuuuuuaaaaaaaaaarrr biasa
Amiiin
(^_^)
Kali ini SD Alam Al Ghifari akan memberikan informasi penting sekilas ekstra MC
Karena....Sabtu, 12 April 2014 lalu, teman-teman SD Alam Al Ghifari yang mengikuti ekstra MC berkunjung ke Radio Mayangkara.
Radio Mayangkara adalah salah satu radio terkenal di Kota Blitar yang berdomisili di jalan Ciliwung nomor 32A Kota Blitar.
Kenapa sih....teman-teman SD Alam Al Ghifari berkunjung ke Radio Mayangkara?
(^_^)
Jadi begini teman-teman blogger....
Teman-teman SD Alam Al Ghifari ke Radio Mayangkara dengan tujuan untuk berkunjung sekaligus belajar mengenai hal yang berhubungan dengan siaran. Di sana kami disambut baik oleh Kak Yola Arifin. Kak Yola adalah salah satu penyiar di Mayangkara.....Orangnya cantik low....dan juga baik hati.
Selama di Radio Mayangkara, Kak Yola menjelaskan dengan mantab dan gamblang kepada kami tentang ruangan apa saja yang ada di sana. Adapun ruangan-ruangan yang diperkenalkan kepada kami antara lain:
1. Ruang Marketing
2. Ruang Produksi
3. Ruang Music Director (MD)
4. Ruang Guide Keeper
5. Ruang Siaran
Di ruang Marketing, kami diperkenalkan dengan kakak-kakak yang ada di sana yaitu Kak Sari, Kak Diah, Kak Idham dan Kak Febri. Di ruang produksi kami bertemu dan diperkenalkan dengan Kak Vino Abimanyu. Kak Vino inilah yang bertugas sebagai produser yang biasanya mengolah iklan, jingle, rekaman dan lain sebagainnya. Di ruang produksi kami juga diajari siaran dan rekaman bahkan juga diajari cara pengeditan rekaman.....(^_^)
Waaaaaaaah....menyenangkan sekali pokoknya. 
Setelah itu, kami berlanjut ke ruang MD. Di sana kami bertemu Kak Agil. Kak Agil inilah yang mengatur seluruh pilihan lagu-lagu yang akan di on air-kan pada acara-acara siaran. Kemudian kami berlanjut ke ruang Guide Keeper. Di sana kami bertemu dengan Kak Widi dan Kak Ira. Kak Widi dan Kak Ira menjelaskan bahwa ruang Guide Keeper ini digunakan untuk penyiar yang biasanya bertugas membaca berita (selain penyiar utama).Dan kini saatnya kami tiba di ruang terakhir yaitu ruang siaran. Di ruang siaran kami tidak boleh masuk, karena jika masuk maka suara kami yang banyak ini akan mengganggu aktivitas siaran. Kami pun memaklumi karena memang hal itu adalah tata tertib di ruang siaran (tidak boleh gaduh). Akhirnya Kak Widi dan Kak Ira menjelaskan kepada kami tentang ruang siaran dari luar. Kami bisa melihat Kak Agung yang sedang siaran di dalam. Woooow kereeeeeeeeen....
Selain 5 ruangan yang telah dijelaskan di atas, ada lagi teman-teman.....Ketika kami beranjak pulang. Tiba-tiba Kak Bowo (Pak Satpam) datang dan menawari kami untuk melihat mobil siaran Mayangkara. Mobil ini biasanya digunakan on air ketika terjadi peristiwa-peristiwa penting di daerah lain secara langsung, misalkan pada peristiwa meletusnya Gunung Kelud dan sebagainya yang mengharuskan siaran langsung di tempat kejadian.
Kegiatan ini sungguh luaaaaaaaaaaaaaaaaaaaaaaaaar biasa
Terima kasih Kak Yola
Terima kasih Kak Agil
Terima kasih Kak Vino
Terima kasih Kak Ira
Terima kasih Kak Widi
Terima kasih Kak Bowo
dan
Terima kasih kepada semua kakak-kakak yang telah membantu dan memberikan informasi kepada kami tentang Mayangkara.
Semoga lain waktu teman-teman SD Alam Al Ghifari bisa berkunjung lagi ke Radio Mayangkara dan mendapatkan pengalaman yang luuuuuuuuuuuuuar biasa.
Amiiiinnn
101 Mayangkara selalu pas untuk kita
Semoga bermanfaat
(*AN)

LOWONGAN GURU 2014




LOWONGAN GURU 2014


ALHAMDULILLAH SD ALAM AL GHIFARI BLITAR TAHUN PELAJARAN 2014/2015 MEMBUKA KESEMPATAN UNTUK ANDA SEMUA YANG INGIN MENJADI SEORANG PENDIDIK
PADA KESEMPATAN KALI INI KAMI MEMBUKA LOWONGAN GURU UNTUK MENGISI POSISI SEBAGAI BERIKUT.
1. GURU KELAS ( 2 ORANG)
2. GURU BK (1 ORANG)
3. GURU OLAHRAGA (1 ORANG)
4. GURU PERPUSTAKAAN (1 ORANG)
SYARAT:
1. MUSLIM/ AH
2. SEHAT JASMANI DAN ROHANI
3. TARTIL MEMBACA AL QUR'AN
4. LULUS S1 PGSD/ S1 PENDIDIKAN JURUSAN EKSAK (KODE 1) DAN LULUS S1 PENDIDIKAN BK/ S1 PSIKOLOGI (KODE 2), LULUS S1 JURUSAN PENDIDIKAN OLAHRAGA (KODE 3) DAN LULUS S1 ADMINISTRASI/ PERPUSTAKAAN (KODE 4)
5. USIA MAKSIMAL 30 TAHUN
6. LULUS TES

SEGERA KIRIM LAMARAN ANDA KE:
SD ALAM AL GHIFARI
JL SUMBA NO 38 KARANGTENGAH KOTA BLITAR
TLP:0342-7708229/ 085645866675

PALING LAMBAT 30 APRIL 2014
TES DIRENCANAKAN AWAL MEI 2014

Berlatih Drama Ala Life Skill

Assalamu'alaikum.wr.wb
Hai teman-teman blogger....
Semangat luaaaaaaaaaaaaaar biasa.....(^_^)

Teman....tahu gak sih....?
Kali ini SD Alam Al Ghifari akan memberikan sekilas info mengenai kegiatan teman-teman SD Alam Al Ghifari dalam melaksanakan kegiatan life skill...
Waaahhhh apa ya?
(^_^)
Kali ini kelas 4 (4A dan 4B) SD Alam Al Ghifari melaksanakan kegiatan life skil yaitu berlatih drama
Seruuuuuuuuu kan
(^_^)
Yuuuukkkk kita lihat liputannya

Drama adalah suatu aksi atau perbuatan (bahasa Yunani). Sedangkan dramatik adalah jenis karangan yang dipertunjukkan dalam suatu tingkah laku, mimik dan perbuatan. Sandiwara adalah sebutan lain dari drama, di mana sandi yang berarti rahasia dan wara yang berarti pelajaran. Orang yang memainkan drama disebut aktor atau lakon.

Drama menurut masanya dapat dibedakan dalam dua jenis yaitu drama baru dan drama lama.

1. Drama Baru / Drama Modern
Drama baru adalah drama yang memiliki tujuan untuk memberikan pendidikan kepada mesyarakat yang umumnya bertema kehidupan manusia sehari-hari.

2. Drama Lama / Drama Klasik
Drama lama adalah drama khayalan yang umumnya menceritakan tentang kesaktian, kehidupan istanan atau kerajaan, kehidupan dewa-dewi, kejadian luar biasa, dan lain sebagainya.

Macam-Macam Drama Berdasarkan Isi Kandungan Cerita :

1. Drama Komedi
Drama komedi adalah drama yang lucu dan menggelitik penuh keceriaan.

2. Drama Tragedi
Drama tragedi adalah drama yang ceritanya sedih penuh kemalangan.

3. Drama Tragedi Komedi
Drama tragedi-komedi adalah drama yang ada sedih dan ada lucunya.

4. Opera
Opera adalah drama yang mengandung musik dan nyanyian.

5. Lelucon / Dagelan
Lelucon adalah drama yang lakonnya selalu bertingkah pola jenaka merangsang gelak tawa penonton.

6. Operet / Operette
Operet adalah opera yang ceritanya lebih pendek.

7. Pantomim
Pantomim adalah drama yang ditampilkan dalam bentuk gerakan tubuh atau bahasa isyarat tanpa pembicaraan.

8. Tablau
Tablau adalah drama yang mirip pantomim yang dibarengi oleh gerak-gerik anggota tubuh dan mimik wajah pelakunya.

9. Passie
Passie adalah drama yang mengandung unsur agama / relijius.

10. Wayang
Wayang adalah drama yang pemain dramanya adalah boneka wayang. Dan lain sebagainya.

Semoga bermanfaat
(*AN)