Visi SD Alam Al Ghifari Blitar

“Menjadi Sekolah Terdepan dalam Membentuk Generasi yang Berakhlak Mulia, Mandiri, Berprestasi yang Memiliki Wawasan Lingkungan Hidup dan IPTEK ”

Guru Teladan

Ustadzah Masruroh, begitulah panggilan akrab yang dilontarkan oleh anak-anak SD Alam Al Ghifari. Ustadzah Masruroh memiliki nama lengkap Siti Masruroh. Ustadzah cantik dan baik hati ini lahir di Blitar, 04 Desember 1974. Beliau telah menikah dengan seorang ikhwan bernama Ahmad Sholeh dan memiliki empat orang anak, yaitu Ashma' Hayatul Shobrina, Asma' Muthia Rizkillah, Asma' Imamatul Ilmia dan Ammar Wildan Wafiy. Akhwat yang lahir 40 tahun silam ini berkarir di Al Ghifari sejak tahun 2003. Beliau termasuk salah satu perintis berdirinya Sekolah Alam Al Ghifari yang juga diprakarsai oleh Ustadz Basuki Rachmat, Ustadzah Maufuroh Nuzula, Ustadz Azhar Anwar, Ustadz Ahmad Sholeh dan Ustadzah S. Fathanah. Ustadzah Masruroh juga menceritakan sekilas perjuangan berdirinya Sekolah Alam Al Ghifari. Berawal dari rumah kontrakan dan mushola tua dengan dana yang amat terbatas serta hanya bisa membuat dua saung yang sangat sederhana untuk pelaksanaan KBM, namun perjuangan tetap berlanjut. Diiringi dengan modal semangat membara di dada untuk mewujudkan sebuah Sekolah Alam di Blitar, hingga kini SAA berkembang dan semakin meningkat namun tetap dalam koridor berjuang di jalan Allah.
Ustadzah Masruroh pernah mengajar di kelas 1, 2, 3, 4, 5, 6 dan pada tahun 2008, beliau mendapat prestasi sebagai Guru Teladan ke-8 se-Kecamatan Sananwetan. Selama mengabdi di SAA, beliau merasa sangat senang karena dalam kehidupan ini pasti ada susah dan senang dimana hal inilah yang mewarnai perjuangan hidup terutama dalam memajukan SAA.
Beliau berharap SAA tetap eksis pada Visi dan Misinya. Selain itu, semoga staf SAA semangat dengan harapan utama ridho Allah dan tetap mengingat awal perjuangan ketika SAA didirikan.

Semoga bermanfaat
Syukron katsir
(*AN)

0 komentar:

Post a Comment